Dinas Sosial Kabupaten Temanggung mengikuti Rapat Pembinaan Implementasi Integrasi Layanan Primer dan GERMAS di Kabupaten Temanggung, Rabu 31 Juli 2024 di Kampoeng Sawah.
Rapat dibuka oleh Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung.
Pj. Sekda menyampaikan bahwa Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan salah satu upaya preventif atau pencegahan bertambahnya kasus kasus penyakit tidak menular yang mematikan. Suksesnya ILP adalah tanggung jawab semua, bukan hanya jajaran Dinas Kesehatan.
Narasumber pada pertemuan ini dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung.