Detail Berita

Dinas Sosial Kabupaten Temanggung berkesempatan untuk berpartisipasi dalam kegiatan Pelatihan Mitigasi Bencana Desa Siaga Berbasis Bencana yang diadakan oleh PMI Kabupaten Temanggung.   

Dalam kegiatan ini Dinas Sosial Kabupaten Temanggung menjadi narasumber terkait tugas dan fungsi Dinas Sosial saat terjadi bencana, dan juga dilaksanakan praktek terkait pelaksanaan dapur umum untuk simulasi korban bencana.  

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan desa dari Kecamatan Ngadirejo, Jumo,Gemawang dan di laksanakan pada tanggal 21-22 Oktober bertempat di Aula Desa Pringapus Kecamatan Ngadirejo.